Pantai  

Spot Pantai Tersembunyi di Jogja, Serasa Milik Pribadi

Traveling ke Gunung Kidul Yogyakarta, Kamu wajib tahu spot-spot pantai tersembunyi di Jogja yang masih ‘perawan’ alias masih sangat asri. Jogja bagian selatan memang menjadi surganya para penikmat keindahan air laut berwarna biru dan berpasir putih.

Jumlah pantai di Gunung Kidul sendiri sangat banyak, beberapa nama yang populer seperti Baron, Indrayanti, Drini, Krakal dan lain-lain. Sayangnya, liburan ke pantai yang ramai dan dijamah oleh banyak orang membuat traveling serasa kurang menyenangkan.

Namun tidak perlu khawatir, ada beberapa spot terbaik di Gunung Kidul yang jauh dari hiruk pikuk keramaian wisatawan. Berikut Kami berikan rekomendasi surga tersembunyi di Gunung Kidul Yogyakarta yang harus masuk list destinasi liburan Kamu.

Menikmati Surga Pantai Tersembunyi di Jogja

Surga tersembunyi di balik tebing kapur Gunung Kidul Yogyakarta ini harus jadi pilihan tempat liburan kalian yang anti mainstream, diantaranya:

  • Pantai Widodaren

Spot camping terbaik ini masih belum banyak dijamah oleh para wisatawan, sehingga lingkungan pantainya masih sangat cantik bak bidadari, sesuai namanya. Bibir pantainya berada di bawah tebing, Kamu bisa menikmati indahnya senja sembari berbaring di rerumputan.

Suasana pantinya sangat juara untuk sekedar melepas penat dan rileksasi. Rasa capek karena harus berjalan menapaki perbukitan, terbayar lunas sesampainya di spot ini.

  • Pantai Sedahan

Spot pantai tersembunyi di Jogja yang tidak kalah menawan yaitu Pantai Sedahan. Namanya belum populer, sehingga kawasan wisatanya pun juga masih sangat sepi. Cocok bagi kalian yang tidak ingin diganggu dengan hiruk pikuk keramaian pengunjung lain.

Namun, Kamu harus berhati-hati dan jangan mengganggu aktivitas penyu yang bertelur di pantai ini. Lokasinya berada di Desa Jepitu, Girisubo, GK, dengan harga tiket masuk janya Rp 5 ribu saja per orang. Sangat murah meriah bukan?

  • Pantai Watu Lumbung

Disini adalah spot foto di antara karang-karang yang paling ciamik. Pantainya masih sepi, biasanya para pengunjung menjadikan tatanan bebatuan sebagai latar belakang foto mereka. Saat air tidak terlalu pasang, Kamu bisa duduk santai di atas batu-batu karang tersebut sembari menikmati eloknya keindahan pantai.

  • Pantai Peyuyon

Keindahan Pantai Peyuyon yang masih sangat sepi ini dijamin bakal membuat Kamu betah berlama-lama. Airnya sangat jernih dan memiliki pasir putih, salah satu surga tersembunyi di Gunung Kidul ini wajib jadi destinasi wisata Kamu.

Kawasannya juga sangat asri karena ditumbuhi pepohonan pandan serta berada di antara dua tebing yang membuat suasana semakin teduh. Cocok dijadikan sebagai spot camping di agenda traveling kalian karena disini masih sangat sepi.

Tips Traveling ke Pantai Tersembunyi

Mengingat lokasi pantainya yang masih sangat sepi dan jauh dari keramaian, usahakan untuk tidak liburan sendiri yah demi keamanan. Tidak ada salahnya Kamu mengajak teman-teman untuk liburan bersama ke salah satu surganya pantai di Gunung Kidul. Membangun tenda sembari menikmati deburan ombak bisa jadi cara melepas penat terbaik.

Selain itu, pastikan perbekalan berupa makanan dan minuman selama traveling juga mencukupi. Hal itu karena lokasi wisata pantai yang masih sepi biasanya tidak ada warung atau orang jualan. Apalagi Kamu harus menempuh jalan beberapa kilometer untuk sampai ke spot, pasti membutuhkan air minum.

Di Gunung Kidul sendiri masih banyak sekali spot-spot pantai tersembunyi lainnya yang bahkan belum terjamah sama sekali. Mana nih yang menurut Kamu paling recommended dikunjungi dari beberapa nama spot pantai tersembunyi di Jogja seperti yang sudah dibahas di atas?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *